Rabu, 19 Januari 2011

Mesin Teleportasi, akan terus Dikembangkan

  Headline

Berpindah ruang dan waktu dengan sebuah mesin terdengar seperti ide film Hollywood. Namun tak lama lagi, Anda bisa menikmati teknologi futuristik itu. Oh ya?

Pernahkah membayangkan liburan ke masa depan? Impian ini bakal segera terwujud. Sebab ilmuwan berhasil menciptakan alat teleportase di tahap awal. Ahli fisika University of Queensland, Australia, mengklaim telah menciptakan mesin teleportasi waktu.

Sama seperti fisika kuantum yang memungkinkan seseorang melakukan teleportasi atau perpindahan ke luar angkasa. Ilmuwan ini menjanjikan sebuah perjalanan waktu, ke masa depan.

Sayangnya, hal ini bukan berarti anda bisa bersenang-senang dan menikmatinya dengan mudah. Penemuan menunjukkan partikel kuantum yang tergabung dapat melakukan perjalanan ke masa depan, tanpa benar-benar berada di sana.

Sebelumnya, diketahui bahwa teleportasi kuantum dapat bekerja di luar angkasa. Dua partikel identik di lokasi yang berbeda saling terkait dalam satu jalur. Saat mengubah satu posisi, partikel lain akan ikut berubah dengan cara yang sama. Fenomena ini menentang pemahaman soal realitas.

Ilmuwan University of Queensland, Jay Olson dan Timothy Ralph, seperti dikutip Mashable mengklaim bahwa keterikatan kuantum adalah bagian paling mendasar dari alam semesta.

"Ini mampu bekerja dalam ruang dan waktu," demikian pernyataan keduanya. Sehingga mengubah keadan partikel sekarang dan partikel yang sama di masa depan. Meski partikel-partikel itu tidak ada di antara dua titik tersebut.

0 Komentar:

Posting Komentar